Polres Pelabuhan Tanjung Perak– Memperingati Hari Bhayangkara ke 75, Polda Jatim menggelar vaksinasi massal di halaman Pagoda Tian Ti Wisata Kenpark, Sabtu, 26 Juni 2021.
Vaksinasi massal dalam kegiatan bertajuk Serbuan Vaksin Nasional TNI-Polri ini mulai dibuka pukul 06.30.
Hadir dalam kegiatan ini diantaranya Kapolda Jatim Irjen Pol. Dr. Nico Afinta, S.I.K, SH, MH dan Dr. Ir Heru Tjahjono, MM selaku Sekda Prov Jatim.
Selain itu juga hadir Pangdal V/ Brawijaya Mayjen TNI Suharyanto, S.Sos, M.M, Laksma TNI Dafit Santoso selaku kepala staf Koarmada II, Gatot Soebroto Kabid Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Jatim dan Kolonel Inf. Andy Mustafa Akad selaku Asops Kasdam V/ Brawijaya serta Kombes Pol Puji Santoso selaku Karo Ops Polda Jatim.
Pengamanan dilakukan personil Polres Pelabuhan Tanjung Perak yang dipimpin langsung Wakapolres Kompol Wahyu Hidayat, SH, S.I.K, MH, M.Si bersama Kabag Ops Polres Pelabuhan Tanjung Perak Kompol Dr. Eko Nur Wahyudiono, SH, M.Kes.
Untuk peserta vaksinasi sesuai daftar sebanyak 4.500 orang. Masing-masing terdiri dari 708 orang karyawan pasar tradisonal Wonokromo, Manukan dan Sidoarjo.
Kemudian 94 orang makelar kaki lima di Pasar Blauran,1.640 orang tenaga kerja dan buruh lepas, 760 orang relawan dan pelayan masyarakat, 1.100 orang keluarga para guru SMAK Sinlui dan 50 karyawan kampus, 150 orang pekerja gereja Mawar Sharon, 180 orang kerabat pengurus mushola As Salam dan Masjid Nurul Hidayah, Masjid Zakaria serta Masjid Al Hidayah.
Untuk petugas yang menjadi vaksinator terdiri dari 132 orang tenaga medis, termasuk dari Rumah Sakit Bhayangkara Samsoeri Mertojoso Polda Jatim, 30 anggota medis dari TNI dan 20 orang anggota medis Dinas Kesehatan Kota Surabaya.
Adapun rangkaian vaksinasi dimulai dari pra registrasi dengan syarat KTP dan mengisi form pendaftaran, dilanjutkan registrasi sekitar satu menit, pengambilan nomor dan selanjutnya menunggu panggilan teksi sekitar 2 menit.
Berikutnya tensi dan screening kesehatan, input data dan kemudian penyuntikan vaksin Sinovac, diteruskan dengan observasi serta menunggu penyerahan sertifikat.
Diungkapkan Wakapolres Pelabuhan Tanjung Perak, kegiatan vaksinasi ini berjalan lancar dan kondusif dari awal hingga akhir.
“Kami tidak hanya menjaga dari hal-hal negatif. Tetapi juga memastikan penerapan protokol kesehatan benar-benar dilaksanakan,” ujarnya. (hum)
Discussion about this post