Polres Pelabuhan Tanjung Perak – Untuk menjaga keamanan wilayah, Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak rutin melaksanakan patroli malam.
Seperti halnya yang dilakukan personil Polsek Kenjeran di seputaran Taman Suroboyo dan Sentra Ikan Bulak, Jalan Pantai Kenjeran, Selasa malam, 25 Mei 2021.
Patroli ini terutama ditujukan untuk mengantisipasi kerawanan, seperti aksi kriminalitas 3C (Curat, Curas dan Curanmor).
Disamping itu kegiatan patroli ini juga ditujukan untuk mengantisipasi remaja berpesta minuman keras (Miras) dan melakukan aksi mesum.
Menurut Kapolsek Kenjeran, Kompol Buanis Yudo Haryono, kegiatan patroli malam dilaksanakan rutin setiap hari di semua tempat yang berpotensi menjadi sasaran kerawanan.
“Semua tempat yang rawan kriminalitas dan hal-hal negatif lainnya rutin kami pantau lewat kegiatan patroli di malam hari,” ujarnya. (hum)
Discussion about this post